Sejak pertama kali terbentuk pada Desember 2018, LAZIZMU Tiongkok langsung melakukan berbagai gebrakan, dan dalam melakukan program kerjanya LAZIZMU Tiongkok turut melakukan kolaborasi dengan berbagai organisasi kemahasiswaan Indonesia di Tiongkok sebagai salah satu bentuk syiar mengenalkan Muhammadiyah, karena tidak sedikiti warga negara Indonesia di tiongkok yang belum menegnal Muhammadiyah dengan baik. Alhamdulillah kehadiran LAZIZMU mampu membuat nama Muhammadiyah menjadi akrab didengar, khususnya oleh para pelajar Indonesia yang menimba ilmu di Tiongkok.
Terakhir pada Oktober 2019 LAZIZMU Tiongkok bersama ASCEE ( Association for Scientic Computing Electronics and Engineering ) menyalurkan beasiswa bagi beberapa pelajar Indonesia yang membutuhkan saat sedang kuliah di Tiongkok. Beasiswa langsung diberikan oleh Ketua LAZIZMU Tiongkok, bapak Agus Supriyadi, secara formal dalam acara Welcome Indonesia Freshman yang diadakan oleh PPIT Tiongkok di kota Nanjing. Alumni Universitas Muhammadiyah Yogyakarta yang telah melakukan publikasi di tiga jurnal terindex SCI ini menyampaikan bahwa para pelajar Indonesia yang menerima beasiswa tersebut telah diseleksi dengan sangat seksama dibantu oleh organisasi Gerakan Indonesia Membantu agar beasiswa dan bantuan diberikan memang sampai pada yang layak mendapatkannya serta tidak salah sasaran. (Dani Fadillah)